Scroll untuk baca artikel
banner 325x300
Example floating
Example floating
DaerahPemerintahan

Prestasi dan Kebersamaan Warga Binaan Pemasyarakatan Warnai Puncak Porsenap Lapas Jember

1865
×

Prestasi dan Kebersamaan Warga Binaan Pemasyarakatan Warnai Puncak Porsenap Lapas Jember

Sebarkan artikel ini
banner 500x150

Jember, – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jember, RM. Kristyo Nugroho, memberikan apresiasi tinggi atas partisipasi aktif dan prestasi yang ditunjukkan oleh warga binaan dalam Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap) yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61, pada Kamis (01/05/2025).

Bertempat di aula utama Lapas Jember, penyerahan hadiah kepada para pemenang dilakukan langsung oleh Kalapas RM. Kristyo Nugroho, didampingi jajaran struktural Lapas. Acara ini sekaligus menandai berakhirnya rangkaian kegiatan Porsenap yang telah berlangsung meriah sejak 11 hingga 27 April 2025.

Baca Juga :  Pemprov Sumsel Serahkan Gedung dan Lahan untuk Ditlantas Polda Sumsel Pada Hari Bhayangkara ke-79

Pelaksanaan Porsenap yang digelar merupakan rangkaian kegiatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61 di Lapas Jember, merujuk pada Surat Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor : PAS-UM.04.02-78 tentang Panduan Rangkaian Kegiatan Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 Tahun 2025.

Perwakilan dari masing-masing blok hunian antusias berpartisipasi dalam berbagai cabang yang dipertandingkan, meliputi olahraga, seni, hingga keagamaan seperti lomba adzan dan catur. Para peserta menunjukkan semangat juang dan kemampuan terbaik mereka di setiap kompetisi.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Senang Usaha dan Kerja Keras Kapolri bersama Jajaran Turut Sukseskan Swasembada Pangan

“Kegiatan ini dapat semakin meningkatkan kualitas pembinaan di Lapas Jember, menciptakan lingkungan yang kondusif dan menyenangkan, menanamkan karakter positif pada warga binaan, serta mewujudkan harmoni di dalam lingkungan pemasyarakatan,” ucap Kristyo.

Suasana penuh semangat dan menjunjung tinggi sportivitas mewarnai seluruh rangkaian kegiatan. Dukungan meriah dari suporter masing-masing blok hunian menambah semarak jalannya pertandingan.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Ungkapkan Media yang Biayai Negara Asing

Melalui penyelenggaraan Porsenap ini, Lapas Jember menegaskan komitmennya dalam mengimplementasikan sistem pembinaan yang humanis dan memberikan dampak positif bagi warga binaan. Dengan semangat Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61, Lapas Jember terus berupaya mendorong perubahan positif agar setiap narapidana memiliki bekal yang memadai untuk kembali berintegrasi ke masyarakat sebagai individu yang lebih baik.

banner 325x300
Example 120x600
banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *